Harapanku Untuk Bumi



Dari dulu pengen banget rasanya ndiriin suatu komunitas yang bisa bermanfaat. Kalo bisa manfaatnya bisa sampe negara atau dunia. Kebanyakan komunitas yang ada sekarang yaitu komunitas dance, musik, dan lain-lain. Tapi aku nggak pengen ndiriin komunitas kayak gitu. Aku pengen ndiriin Komunitas Peduli Lingkungan. Rasanya prihatin deh kalo melihat sampah-sampah bertumpukan dan pohon-pohon yang ditebangi. Daripada sampah-sampah ditumpukin tanpa ada pengolahan, lebih baik ya kita buat menjadi barang yang bernilai jual. Jujur aja ya aku pengeeen banget ngerubah dunia. Ngerubah dunia bukan berarti mencampuri urusan pemerintahan loh yaa. Pengen banget bisa membuat negeri ini bisa lebih maju dari negara lain. Bukan hanya ditindas atau dibodohi saja. Negeri kita kaya tapi kenapa negeri kita seperti ini? Apa memang kita yang kurang peduli? Atau takdir berkata seperti ini? Ingat, takdir bisa dirubah kalau kita mau usaha.

Bener-bener prihatin kalau melihat bangsa Indonesia sekarang. Prihatinnya tidak hanya dalam hal fisik maupun non fisik, namun semua. Dalam hal lingkungan saja, banyak hutan ditebangi, sampah-sampah bertumpukan, bahkan sekarang saja pohon dapat dihitung, tidak seperti dulu, negeri kita kaya. Semua ada disini, dari mulai spesies fauna da flora yang unik maupun langka. Sekarang saja benacana, paceklik dimana-mana. Kalau sudah begini apa kita tetap menyalahkan pemerintah? Kita juga terlibat masalah ini, bahkan mungkin kita malah terlibat lebih besar. Oleh karena itu, mulai sekarang ayo kita rubah negeri ini! Negeri kita yang kaya. Dan ayo kita rubah dunia ini menjadi hijau, bersih hati, pikiran, dan lingkungan. Bumi ini menangis setiap kali kita melukainya.

Mulai sekarang ayo hijau kan bumi ini!

4 comments:

  1. Replies
    1. iya, tapi pas udah ndiriin pasti akhirnya mesti bubar gara-gara yang ikut cuma sedikit

      Delete
  2. blognya kasih musik put biar g bosen klu lagi baca

    ReplyDelete