Cara Membuat Map Plus Box


Buku-buku berserakan? Susah ditata? Tentu saja ini membuat kita pusing apalagi untuk pelajar yang memiliki buku segudang. Nah kali ini saya ingin berbagi ilmu Cara Membuat Map Plus Box. Caranya mudah kita bisa memanfaatkan kardus bekas susu.

dahliasylvia.blogspot.com
dahliasylvia.blogspot.com
Bahan & Alat :
1. 2 kardus susu bekas ukuran a= 16cm X 7cm , t = 18,5cm
Untuk kardus Anda bisa memilih tinggi dan panjang sendiri, asalkan lebar map untuk tepat buku min 7cm
2. Isolasi besar 
3.  Lem
4. Gunting
5. Silet (Bila diperlukan)
6. Pensil dan penghapus
7. Penggaris panjang
8. Kertas manila (Boleh menggunakan bufallo)
9. Kertas kado (Disini saya butuh 2 kertas kado) 
Langkah -langkah :
1. Kita gunting bagian-bagian yang tidak digunakan pada kardus
dahliasylvia.blogspot.com
2. Gunting sisi kardus yang akan disambung satu sama lain
dahliasylvia.blogspot.com
dahliasylvia.blogspot.com
3.    Gabungkan dua kardus yang telah dipotong sisinya dengan isolasi
dahliasylvia.blogspot.com
dahliasylvia.blogspot.com
4.    Ambil sisa potongan sisi kardus susu. Potong kertas manila dengan ukuran 26cm X 18cm. Kertas manila ini digunakan untuk menutupi kertas sisi kardus agar lebih tebal dan untuk memberi sisi pada bagian samping agar dapat ditempelkan di dalam kardus sebagai pembatas antara map dan box
dahliasylvia.blogspot.com
5.    Gunting pojok-pojok kertas agar nanti bisa dimasukkan dan ditempelkan dalam kardus
dahliasylvia.blogspot.com
6.    Isolasi kertas sisi tersebut. Pastikan kertas kuat dan tidak lepas
dahliasylvia.blogspot.com
7.    Ukur sebesar 3cm dari atas lalu potong. Ini untuk membuat box pada bagian depan map
dahliasylvia.blogspot.com
dahliasylvia.blogspot.com
8.    Sekarang ukur panjang, lebar dan tinggi map pada kertas kado.
9.   Setelah Anda ukur silahkan gunting dan tempelkan pada map Anda.
10.    Selanjutnya gunting kertas kado sesuai dengan tinggi dan lebar map Anda. Ukuran map saya 7cm x 18,5. Tempelkan kertas tersebut pada sisi-sisi luar map yang belum terbalut kertas kado.
dahliasylvia.blogspot.com
11.    Lakukan hal yang sama seperti no 10. Anda bisa menggunakan kertas kado sama atau berbeda. Kertas-kertas panjang ini ditempelkan pada alas dalam map.
dahliasylvia.blogspot.com
12.    Ukur sisi dalam map yang belum ditempeli kertas kado. Gunting kertas kado sesuai dengan ukuran. Kemudian tempelkan pada sisi dalam map.
dahliasylvia.blogspot.com
13.    Beri hiasan pada map sesuai dengan selera Anda. Kali ini saya memberi hiasan dengan menggunting motif kertas kado.
dahliasylvia.blogspot.com
14.    Map sudah selesai. Beautiful, isn’t? ^^
dahliasylvia.blogspot.com
dahliasylvia.blogspot.com
Selamat mencoba, semoga bermanfaat ^^

1 comment:

  1. www.mapraport-ijazah-agenda.com LAMTORO menekuni usaha di Yogyakarta dalam bidang sampul-sampul plastik, percetakan dan hotprint emboss plastik. Produk kami sangat diperlukan di segala bidang usaha baik untuk melengkapi sarana maupun sebagai ajang promosi.

    ReplyDelete